Skip to main content

Contoh soal menghitung impedensi pada kapasitor lewat nilai yang ada pada komponen

Kali ini saya akan menjelaskan contoh soal cara menghitung impedansi pada kapasitor lewat nilai yang ada pada komponen. Jadi kita akan menghitung impendensi pada kapasitor tanpa mengetahui tegangan dan arus ac yang dilewatkan pada kapasitor. Baik kita simak 3 contoh berikut ini:

1) Diketahui bahwa sebuah kapasitor bernilai 0,002 F akan dihubungkan pada listrik ac berfrekuensi 60 Hz, tentukan impedensi pada kapasitor tersebut?
Jawab:
Sebelum menjawab soal nomor 1, saya ingin menegaskan bahwa impedensi itu seperti hambatan yang menghambat arus listrik layaknya resistor, namun perlu diingat bahwa impedensi adalah hambatan pada komponen yang terkena listrik ac. Jadi impedensi tidak berlaku pada listrik dc.
Sekarang kita akan membahas soal pada nomor 1, rumus untuk impedensi pada kapasitor adalah seperti pada Pers. 1:


Setelah kita mengetahui rumusnya, maka kita sekarang tinggal mensubtitusikan data pada soal nomor 1 kedalam Pers. 1 sehingga hasilnya adalah seperti ditunjukkan pada Pers. 2.


Pers. 2 adalah bilangan kompleks yang jika diterapkan pada besaran listrik bilangan kompleks tersebut biasa disebut fasor. Fasor pada Pers. 2 bisa ditulis ulang seperti pada Pers. 3.


Sekarang kita akan lanjut pada Soal nomor 2, mari kita simak,
2) Suatu kapasitor dihubungkan pada sumber listrik ac berfrekuensi 60 Hz, sedangkan nilai kapasitor tersebut adalah 0,0002 F. tentukan impedensi pada kapasitor tersebut?
Jawab:
Kita sekarang sudah mengetahui bahwa rumus impedansi kapasitor adalah seperti pada Pers. 1, sekarang kita akan mensubtitusikan data pada soal nomor 2, sehingga hasilnya seperti pada Pers. 4. lalu jika ditulis ulang secara lebih lengkap maka hasil dari Pers. 4 menjadi Pers.5


jika dibandingkan hasil soal nomor 2 nilai impedansinya lebih besar dari pada soal nomor 1 padahal frekuensinya sama, ini berarti semakin kecil kapasitansi dari kapasitor maka impedensinya semakin besar.
Sekarang kita akan melihat soal nomor 3 untuk melihat permasalahan yang berbeda lagi.
3. Diketahui suatu sumber listrik ac berfrekuensi 10 Hz dihubungkan pada kapasitor berkapasitansi 0,002 F. tentukan besar impedansi dari kapasitor tersebut?
Jawab:
Berdasarkan data pada soal nomor 3 maka kita hasil impedansinya adalah seperti pada Pers. 6. kemudian setelah ditulis ulang hasilnya seperti pada Pers. 7.


jika dibandingkan hasil impedansi dari kapasitor pada soal nomor 3 memiliki nilai yang lebih besar dari soal nomor 1, ini berarti semakin kecil frekuensinya maka impedansinya semakin besar.
Itu saja dari saya, semangat terus untuk belajar, semoga bermanfaat.

Comments